Sistem Informasi Desa karangsalam
Desa Wisata Karangsalam Lor terletak diantara Sungai Pelus di sebelah Timur sebagai batas dengan Desa Kotayasa dan Limpakuwus Kecamatan Sumbang dan sungai lirip di sebelah Barat sebagai batas dengan Desa Kemutug Lor.
Di sungai tersebut (Pelus dan Lirip) terdapat beberapa Air Terjun/Curug yang sangat potensial dijadikan Wisata Alam. Tahun 2018 diawali dengan Pembukaan Curug Telu (Sungai Pelus) sebagai Wisata Desa Karangsalam Lor merintis menjadi Desa Wisata.
Tahun 2023 di sungai Lirip mulai dikelola Curug Juneng dan Curug Kembar oleh Pemerintah Desa Karangsalam Lor melalui KSM Juneng Mijil
Berikut beberapa Informasi mengenai Obyek Wisata Curug Juneng dan Curug Kembar :
1. Tiket Rp. 5.000/Orang
2. Parkir Rp. 2000 Sepeda Motor & Rp. 5.000 untuk Mobil
3. Jam Operasional Pukul 08.00 - 16.30
4. Kegiatan lain seperti Canyoning/Repling
5. Penyewaan Ban Renang Rp. 7000
6. Website/Sosmed resmi : https://www.instagram.com/curug_junengkembar/